Jumat, 29 April 2016

Cara Memperbaiki Keyboard Laptop yang Rusak


gettyimage-menyenangkan saat digunakan

Jika membicarakan laptop, ada keyboard yang setia menempel pada body laptop. Fungsi dari keyboard ini adalah untuk mengetik dokumen atau lainnya. Bayangkan saja, bila ada kerusakan pada keyboard apa yang akan terjadi?

Lalu, bisakah kerusakan pada keyboard diatasi dan dikembalikan fungsinya menjadi normal kembali? Nah, berikut cara untuk mengatasi keyboard yang rusak:

1. Kesalahan Fungsi Tombol
Jika kamu menjumpai kesalahan fungsi tombol seperti menekan U namun yang keluar adalah 4, tombol P menjadi 8 dan gejala eror lainnya, carilah tombol Fn dan NumLk pada keyboard dan tekan secara bersamaan dengan waktu yang sedikit lama lalu lepas secara bersamaan. Gunakan cara ini sampai keyboard kembali normal.

2. Tombol Tidak Berfungsi
Jika tombol tidak berfungsi, matikan laptop dan copot semua tegangan yang menyambung pada charger dan lainnya. Lalu, lepaskan tombol keyboard yang tidak berungsi dan keringkan dengan hair dryer satu persatu. Jika sudah, pasang kembali dan tes tombol. Sudah normalkah?

Alternatif lain jika tidak ingin menggunakan keyboard fisik adalah dengan menggunakan OSK atau on screen keyboard yang bisa diakses dengan membuka Start - Lalu ketik "On Screen Keyboard"
Jika kamu tertarik untuk membeli laptop baru dan masih bingung model laptop apa yang akan kamu beli maka bisa melihat referensi tentang laptop Acer terbaru berikut ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar